CEGAH KEBAKARAN KAPAL DAN DERMAGA, PATROLI POLAIRUD KETAPANG SAMPAIKAN HIMBAUAN KEPADA AWAK KAPAL



Ketapang - Selasa (31/10/2023), di dermaga tersus PT. SISM Ketapang Kelurahan Sukaharja Kecamatan Delta Pawan Ketapang, saat sambangi awak kapal TB. HERRY yang sedang beraktivitas memasak di dapur kapal, personil patroli Satpolairud Polres Ketapang menyampaikan himbauan agar berhati-hati saat beraktivitas di atas kapal menghindari terjadinya kebakaran.

Banyak kegiatan di atas kapal yang berhubungan dengan kelistrikan dan api, untuk itu SOP terkait pencegahan kebakaran harus benar-benar diterapkan oleh semua awak kapal.

Awak kapal juga dihimbau agar berhati-hati saat menggunakan kompor gas ketika memasak, memeriksa terkait kebocoran tabung gas serta peralatan listrik yang ada di kapal, antisipasi terjadinya konsleting peralatan listrik yang dapat menyebabkan kebakaran.

Saat melakukan aktivitas berkaitan dengan api dan listrik, awak kapal harus berhati-hati karena jika terjadi kebakaran dapat merembet ke dermaga tersus yang ada disekitarnya, dimana saat itu banyak kapal pemuat CPO atau kapal kayu pemuat barang yang sandar.

" Alat pemadam kebakaran di kapal harus dicek secara berkala dengan benar agar sewaktu-waktu digunakan tidak menemui kendala, cek masa kedaluwarsanya " ujar Aipda Mulyono, personil patroli Satpolairud Polres Ketapang.

Terhadap pemancing yang mendekati kapal atau dermaga, awak kapal dihimbau agar dengan bijaksana menyuruhnya menjauh terutama saat bongkar isi muatan, jangan sampai pemancing merokok dan membuang puntung rokok sembarangan, antisipasi terjadinya kebakaran di kapal, dermaga atau  lokasi sekitarnya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

TERKAIT VIRUS COVID-19, PERSONEL PATROLI SATPOLAIR SAMPAIKAN HIMBAUAN PATUH PROTOKOL KESEHATAN

POLAIRUD KETAPANG MENGIKUTI KEGIATAN LATKATPUAN FUNGSI SPK DI AULA MAPOLRES KETAPANG

INI PESAN PERSONIL POLAIRUD KETAPANG KEPADA MASYARAKAT YANG DI TEMUI SAAT BERPATROLIDI SUNGAI PAWAN