PEDULI KESELAMATAN POLAIR PERINGATKAN NELAYAN UNTUK GUNAKAN LIFEJAKET SAAT DI PERAIRAN


Wujud kepedulian Polair kepada masyarakat khususnya yang bekerja sebagai nelayan, Aipda Suryandi selaku Kasubnit Patwal Air yang sedang melaksanakan patroli di sungai Pawan, mendapati masyarakat/nelayan yang sedang melintas di sungai Pawan tidak menggunakan alat keselamatan,Sabtu (29/07/23).

Di sampaikan peringatan dan himbauan kepada nelayan untuk kembali ke daratan untuk melengkapi diri terlebih dahulu dengan membawa alat keselamatan sebelum mencari ikan ke sungai, cuaca yang masih sering di tandai dengan angin kencang dan curah hujan yang cukup tinggi dapat menganggu kegiatan nelayan di perairan yang juga bisa menyebabkan terjadinya kecelakaan dan musibah di perairan seperti kapal tenggelam dan tabrakan antar kapal.

Pentingnya alat keselamatan pada saat melakukan aktivitas di perairan dapat membantu/menolong jika terjadi musibah di perairan seperti mencegah terjadinya korban tenggelam dan membantu untuk bertahan di atas permukaan air sambil menunggu pertolongan datang."ucap Aipda Suryandi.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

TERKAIT VIRUS COVID-19, PERSONEL PATROLI SATPOLAIR SAMPAIKAN HIMBAUAN PATUH PROTOKOL KESEHATAN

POLAIRUD KETAPANG MENGIKUTI KEGIATAN LATKATPUAN FUNGSI SPK DI AULA MAPOLRES KETAPANG

INI PESAN PERSONIL POLAIRUD KETAPANG KEPADA MASYARAKAT YANG DI TEMUI SAAT BERPATROLIDI SUNGAI PAWAN