TEKAN PENYEBARAN COVID-19 POLAIR KETAPANG INGATKAN ABK KAPAL PERHATIKAN PROKES SAAT BERAKTIVITAS

 


Ketapang - Meminimalisir dan menekan penyebaran wabah pandemi virus covid-19 yang hingga saat ini masih belum  berakhir, Polairud Ketapang dalam upaya pencegahanya 

terus menyampaikan himbuan dan mensosialisasikan protokol kesehatan kepada masyarakat di wilayah perairan sungai Pawan Ketapang (28/8/2021). 


Dalam kegiatan kali ini personil Melaksanakan patroli sambang dialogis dengan menyambangi para crew atau abk kapal asal luar ketapang yang masuk atau bersandar di dermaga di sepanjang perairan daerah aliran sungai Pawan.  


Seperti dalam himbuannya personil Saat sambangi crew kapal TB Buana eternity II asal Bojonegara gandeng Tkg Buana II muatan Batu split yang sandar di dermaga Sdr Anjang berharap kepada masyarakat agar selalu jaga jarak dan gunakan masker saat beraktivitas untuk mencegah penyebaran Wabah pandemi covid-19 yang terus meningkat dan segera untuk melakukan vaksinasi apabila belum. 


"Kami menghimbau kepada seluruh masyarakat selain untuk ikut serta menjaga situasi kamtibmas  agar di saat beraktivitas selalu perhatikan protokol kesehatan seperti selalu jaga jarak dan gunakan masker, menerapkan pola hidup bersih sehat guna mencegah dari terpapar nya wabah pandemi covid-19 dan untuk mengikuti Vaksin menuju Hard imunity "ucap personil Polairud Ketapang. 


Di harapkan dengan giat Patroli sambang dialogis yang di lakukan, masyarakat bisa lebih memahami dan mengerti apa yang di sampaikan personil agar tetap selalu mewaspadai dampak dari wabah covid-19 serta bisa meminimalisir penyebaranya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

TERKAIT VIRUS COVID-19, PERSONEL PATROLI SATPOLAIR SAMPAIKAN HIMBAUAN PATUH PROTOKOL KESEHATAN

POLAIRUD KETAPANG MENGIKUTI KEGIATAN LATKATPUAN FUNGSI SPK DI AULA MAPOLRES KETAPANG

INI PESAN PERSONIL POLAIRUD KETAPANG KEPADA MASYARAKAT YANG DI TEMUI SAAT BERPATROLIDI SUNGAI PAWAN