POLAIR KETAPANG LAKSANAKAN PAM GABUNGAN DI POSKO SIAGA COVID-19

 


Ketapang - Dalam upaya membantu pencegahan penyebaran wabah pandemi virus covid-19, Satpolair Polres Ketapang turut serta dan ikut melaksanakan pengamanan gabungan Posko Siaga covid di kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Ketapang.(31/12/2020). 

Instansi terkait yang terlibat dalam pelaksanaan pengamanan Posko siaga covid di dinkes Ketapang antara lain TNI - Polri, BPBD maupun tenaga kesehatan dalam melaksanakan pengamanan gabungan untuk mencegah mengendalikan penyebaran virus Covid-19 di wilayah Kabupaten Ketapang.

Kami berharap kepada masyarakat agar dapat melaksanakan dan mematuhi semua himbauan yang sudah disampaikan dan memahami cara pencegahanya dengan selalu mentaati protokol kesehatan yang di keluarkan pemerintah dalam penanganan wabah pandemi ini. 

Kegiatan ini juga  di maksudkan dengan tujuan memberikan pelayanan kepada masyarakat  untuk melakukan pemeriksaan serta pendampingan dalam upaya pencegahan penyebaran wabah pandemi virus. 

Kegiatan ini juga di maksudkan untuk mengedukasi masyarakat sekaligus menyampaikan pesan dan himbauan serta sosialisasi kan tentang protokol kesehatan agar masyarakat untuk membatasi aktivitas diluar rumah dan selalu gunakan masker dan jaga jarak saat beraktivitas serta menerapkan pola hidup bersih dan sehat guna memutus mata rantai penyebaran virus covid-19.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

TERKAIT VIRUS COVID-19, PERSONEL PATROLI SATPOLAIR SAMPAIKAN HIMBAUAN PATUH PROTOKOL KESEHATAN

POLAIRUD KETAPANG MENGIKUTI KEGIATAN LATKATPUAN FUNGSI SPK DI AULA MAPOLRES KETAPANG

INI PESAN PERSONIL POLAIRUD KETAPANG KEPADA MASYARAKAT YANG DI TEMUI SAAT BERPATROLIDI SUNGAI PAWAN