SAMBANGI KAPAL NELAYAN, PATROLI POLAIR INGATKAN NELAYAN UNTUK MEMAKAI MASKER

 SAMBANGI KAPAL NELAYAN, PATROLI POLAIR INGATKAN NELAYAN UNTUK MEMAKAI MASKER


Ketapang - Senin (30/11/2020), masih banyaknya warga masyarkat pesisir Ketapang yang belum mengerti tentang New Normal Life atau Adaptasi Kebiasaan Baru di masa pandemi Covid-19 ini membuat Pemerintah gencar melakukan sosialisai kepada masyarakat.

Polres Ketapang melalui personil Satpolair tak henti-hentinya memberikan sosialisai atau melakukan kampanye baik secara langsung maupun melalui media sosial terutama kepada masyarakat pesisir Ketapang.



Banyak dari masyarakat nelayan Ketapang menganggap "New Normal atau Adaptasi Kebiasan Baru " berarti pandemi Covid-19 telah berakhir dan mereka bebas melakukan aktifitas seperti sebelum ada pandemi tanpa menerapkan protokol kesehatan yang telah diatur Pemerintah.

Untuk mensosialisaikan Adaptasi Kebiasaan Baru kepada masyarakat, anggota Patroli Satpolair Pilres Ketapang dalam setiap kesempatan patroli sambang selalu menghimbau kepada nelayan agar ketika melakukan aktifitas tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat dan disiplin untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-1.

Kepada nelayan Desa Sukabangun dalam yang beraktivitas di bagan ikan milik sdr ASE Desa Sukabangun Dalam Ketapang, Aipda Mulyono menghimbau agar tetap menerapkan pola hidup sehat setiap hari baik di atas kapal maupun saat tidak berada di kapal.

" Silahkan menjalankan aktifitas seperti biasa tetapi tetap menerapkan pola hidup sehat, seperti memakai masker saat bekerja, mencuci tangan menggunakan sabun dengan air mengalir, hindari tempat keramaian atau kerumunan, tetap jaga jarak saat berinterkasi dengan orang lain, tetap di kapal jika tidak ada keperluan mendesak dan segera periksa ke pusat kesehatan jika badan merasa sakit" ujarnya

Salah satu cara yang paling simple untuk menghindari penularan dan penyebaran Covid-19 adalah dengan rajin memakai masker, karena dengan memakai masker  minimal Virus akan sulit tertular saat kita bersin atau batuk.

Dengan Adaptasi Kebiasaan Baru diharapkan kegiatan perekonomian masyarakat tetap berjalan, masyarakat tetap bisa produktif tetapi dengan disiplin menerapkan protokol kesehatan demi memutus masa rantai penyebaran Covid-19.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

TERKAIT VIRUS COVID-19, PERSONEL PATROLI SATPOLAIR SAMPAIKAN HIMBAUAN PATUH PROTOKOL KESEHATAN

POLAIRUD KETAPANG MENGIKUTI KEGIATAN LATKATPUAN FUNGSI SPK DI AULA MAPOLRES KETAPANG

INI PESAN PERSONIL POLAIRUD KETAPANG KEPADA MASYARAKAT YANG DI TEMUI SAAT BERPATROLIDI SUNGAI PAWAN