SATPOLAIRUD KETAPANG KEMBALI PERSIAPKAN GIAT PEDULI STUNTING DI KANTOR BHAYANGKARI KETAPANG


Ketapang - Jumat (26/07/24), bertempat di Kantor Bhayangkari Cabang Ketapang, personil Satpolairud Polres Ketapang laksanakan  persiapan kegiatan STUNTING atau kegiatan pemeriksaan anak dan pembagian makanan tambahan kepada orang tua yang anaknya mengalami kekurangan gizi (Stunting).

Polres Ketapang melalui Program " POLRES KETAPANG PEDULI STUNTING" secara rutin setiap hari Jumat membantu mengurangi permasalahan Stunting di seluruh wilayah Ketapang.

Makanan tambahan berupa Susu, Kacang Hijau, beras, telor dan lain-lain diberikan kepada orang tua yang anaknya mengalami kekurangan gizi.

Kegiatan ini sebagai salah satu wujud kepedulian Polri terhadap perkembangan anak-anak Indonesia, generasi masa depan.

" Secara bergilir dan sukarela semingu sekali kami dari masing- masing Satuan dan Polsek jajaran Polres Ketapang memberikan bantuan berupa makanan tambahan kepada anak-anak yang sedang mengalami gangguan perkembangan karena kekurangan gizi " Ujar Kasat Polairud Polres Ketapang, AKP Maryono S.E.

Polres Ketapang juga mengajak seluruh lapisan masyarakat peduli terhadap lingkungannya, peduli terhadap warga atau tetangganya yang anaknya mengalami kekurangan gizi, agar bersama-sama membantu.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

TERKAIT VIRUS COVID-19, PERSONEL PATROLI SATPOLAIR SAMPAIKAN HIMBAUAN PATUH PROTOKOL KESEHATAN

ABAIKAN KESELAMATAN BERLALU LINTAS KBO SATPOLAIRUD KETAPANG BERIKAN TEGURAN KEPADA PENGENDARA SEPEDA MOTOR

INI PESAN PERSONIL POLAIRUD KETAPANG KEPADA MASYARAKAT YANG DI TEMUI SAAT BERPATROLIDI SUNGAI PAWAN