MELALUI PH PAGI, PERSONIL SATPOLAIRUD POLRES KETAPANG HADIR DI TENGAH MASYARAKAT
Ketapang - Rabu (28/02/2024), setiap pagi sebelum melaksanakan tugas di wilayah perairan, dua personil Satpolairud Polres Ketapang hadir melakukan kegiatan Ploting Point PH Pagi di Simpang Tiga Transito Ketapang.
Aiptu Mulyono dan Aipda Suryandi sejak pagi terlihat melakukan pengaturan lalu lintas, menyeberangkan anak-anak dan orang tua serta pengguna jalan yang memerlukan bantuan.
Di Simpang Tiga Transito yang menghubungkan Jalan Gajahmada dan Jalan Mayjen Sutoyo Desa Kali Nilam Kecamatan Delta Pawan Ketapang tersebut pagi ini lalu lintas cukup ramai dan padat, didominasi oleh kendaraan roda dan roda empat masyarakat yang berangkat bekerja maupun mengantar anak sekolah.
Kendaraan truk pemuat barang juga terlihat menghiasi jalan di persimpangan tersebut, karena pagi ini bertepatan dengan kedatangan kapal Dharma Ferry dari Semarang.
Selain terkait pengaturan lalu lintas, kehadiran dua personil Satpolairud Polres Ketapang tersebut juga untuk memonitor situasi Kamtibmas mencegah terjadinya tindak pidana, terutama tindak pidana jalanan.
" Tak jauh dari Simpang Tiga Transito ini terdapat beberapa sekolahan dan pondok pesantren, pasar dan pusat pertokoan, SPBU, pelabuhan serta bandara, rawan terjadinya tindak pidana " ujar Aiptu Mulyono.
Selain melakukan pengaturan lalu lintas personil yang melaksanakan kegiatan Ploting Point PH Pagi juga membantu masyarakat terutama anak-anak saat menyeberang.
Dengan hadirnya Polisi di Simpang Tiga Transito tersebut diharapkan masyarakat merasa aman dan nyaman saat beraktivitas di pagi hari.
Komentar
Posting Komentar