POLAIR AJAK NELAYAN MENJADI MITRA POLRI
Ketapang, Kamis (30/11/23). Aktivitaas masyarakat di sungai pawan selalu aktiv setiap harinya, baik nelayan dan jasa pelayaran, ditengah kesibukan masyarakat setiap harinya selalu tampak adanya kehadiran aparat kepolisian perairan atau Polairud, hal tersebut tidak lain untuk menjalin kemitraan yang baik dengan masyarakat, monitoring situasi kamtibmas dan pelayanan secara langsung kepada masyarakat bagi yang membutuhkan.
Kali ini terlihat Satpolairud Ketapang mengunjungi para pemancing disungai pawan disekitar perairan Sukaharja Kecamatan Delta Pawan Kab. Ketapang, kemudian personil Satpolairud Ketapang Bripka Agung menghimbau Sdr Amir yang setiap harinya bekerja sebagai nelayan di desa sukabangun dalam agar menggunakan alat keselamatan, karena musibah bisa kapan saja terjadi, jika menemukan kejadian atau tindak kejahatan di perairan sesegera mungkin laporkan ke piket Satpolairud Ketapang.
Komentar
Posting Komentar