MENGHADAPI MUSIM ANGIN BARAT PERSONEL POLAIR 
SAMPAIKAN HIMBAUAN KESELAMATAN PERAIRAN


Musim angin barat  adalah angin yang mengalir dari Benua Asia (pada saat musim dingin) menuju Benua Australia (pada musim panas) yang menyebabkan curah hujan banyak di wilayah Indonesia bagian barat. Angin musim barat ini bergerak melewati tempat-tempat yang luas seperti perairan dan samudra yaitu Laut China dan Samudra Hindia. Wilayah laut Kabupaten ketapang akan mendapat imbas dari angin barat ini. Para nelayan biasa akan jarang melaut mengingat besarnya ombak dan kencangnya tiupan angin.

Menyadari hal tersebut Patroli Sat Polair Polres Ketapang sejak awal melakukan himbauan kepada para awak kapal nelayan maupun kapal-kapal lainnya, anggota Patroli Polair selain menyampaikan himbauan Kamtibmas Peraiaran juga menyampaikan himbauan tentang keslamatan dalam pelayaran.





Salah satu Personil Sat Polair Bripka Turdi saat mengunjungi Kapal Nelayan KM.MUTIARA INDAH di Desa Sukabangun Luar mengatakan "Musim angin Barat diperkirakan berlangsung tidak lama lagi, kami menghimbau kepada para nelayan terutama kapal ukuran kecil agar mengutamakan keselamatan dalam pelayaran terutama pada malam hari, siapkan alat keselamatan seperti life Jacket atau pelampung, alat penerangan seperti senter, sebelum melaut harap perhatikan cuaca, siapkan juga alat komunikasi jika tidak ada radio pantai, siapkan Handphone agar mudah dihubungi atau menghubungi ketika di laut yang masih ada sinyal Handphone."

Kepada para awak kapal nelayan yang dikunjungi Bripka Turdi menyerahkan nomor Handphone miliknya dan juga Call Center Sat Polair Polres Ketapang dengan nomor 08085346963712 yang standby 24 jam, diharapakan dengan call center tersebut para nelayan tidak lagi kebingungan menghubungi siapa jika ada musibah atau menemukan tindak pidana di laut.

(mbah moel/admin)



Komentar

Postingan populer dari blog ini

TERKAIT VIRUS COVID-19, PERSONEL PATROLI SATPOLAIR SAMPAIKAN HIMBAUAN PATUH PROTOKOL KESEHATAN

ABAIKAN KESELAMATAN BERLALU LINTAS KBO SATPOLAIRUD KETAPANG BERIKAN TEGURAN KEPADA PENGENDARA SEPEDA MOTOR

INI PESAN PERSONIL POLAIRUD KETAPANG KEPADA MASYARAKAT YANG DI TEMUI SAAT BERPATROLIDI SUNGAI PAWAN